Sambut Kedatangan Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak di Manado Oleh Gubernur Sulawesi Utara

  • Whatsapp
Sambut Kedatangan Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak di Manado Oleh Gubernur Sulawesi Utara
Sambut Kedatangan Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak di Manado Oleh Gubernur Sulawesi Utara

Manado – XposeTV. Sambut kedatangan kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak di Manado oleh Gubernur Sulawesi Utara. Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus Komaling (YSK), menyambut kedatangan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak di Bandara Sam Ratulangi, Manado, Kamis (20/3/2025). Kedatangan Kasad beserta rombongan disambut dengan hangat oleh Gubernur YSK, menandakan hubungan yang erat antara pemerintah daerah dan TNI. 20 Maret 2025.

Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak tiba di Bandara Sam Ratulangi sekitar pukul 15.05 Wita menggunakan pesawat TNI Angkatan Udara. Rombongan yang turut mendampingi Kasad terlihat terdiri dari sejumlah perwira tinggi TNI AD, menandakan pentingnya kunjungan ini.

Saat tiba, suasana keakraban langsung terasa antara Gubernur YSK dan Kasad Jenderal Maruli. Hal ini terlihat ketika Kasad baru saja menginjakkan kaki di Bandara Sam Ratulangi dan langsung bersuara lantang memanggil Gubernur YSK. “Siap, Pak Gubernur!” teriak Kasad dengan penuh semangat, disambut senyum hangat dari Gubernur YSK.

Baca juga: hadiri-apel-gelar-pasukan-operasi-ketupat-samrat-2025/

Gubernur YSK dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kunjungan Kasad Jenderal Maruli ke Sulawesi Utara. Ia menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan TNI dalam menjaga keamanan dan stabilitas wilayah, terutama di kawasan strategis seperti Sulawesi Utara.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar