Personil Gabungan TNI Polri dan BPBD Lamongan Dalam Perbaikan Tanggul Bengawan Solo Jebol

  • Whatsapp

XPOSE TV Lamongan – Langkah sigap Personil Gabungan TNI Polri jajaran Kodim 0812 Lamongan, Polres Lamongan dan BPBD Kab Lamongan beserta Masyarakat dalam perbaikan tanggul terkait jebolnya tanggu Bengawan Solo yang berada di Desa Gedangan, Kecamatan Maduran, Kab Lamongan pada Kamis lalu hingga kini terus dilakukan.

Tanggul yang jebol berada di Desa Pringgoboyo perbatasan dengan Desa Gedangan, keduanya masuk dalam wilayah Kecamatan Maduran.

Bacaan Lainnya

Tanggul non-teknis tersebut jebol dengan perkiraan kedalaman 4 meter dan panjang jebolan 7 meter. Dampak dari jebolnya tanggul ini mengakibatkan tenggelamnya lahan yang dimanfaatkan untuk pertanian masyarakat tenggelam diperkirakan seluas 10 Hektar.

Naiknya tinggi muka air (TMA) Bengawan Solo dengan status siaga merah mengakibatkan tanggul non-teknis yang sebelumnya mengalami kelongsoran tersebut tidak bisa menahan derasnya aliran Sungai.
“Ditambah juga lokasi jebolnya tanggul berada di tikungan luar.

Hingga kini personel Gabungan dari TNI Polri dan BPBD Kab Lamongan, kini tengah mengirimkan bantuan logistik banjir berupa gedek bambu sebanyak 20 buah, bambu, terpal, karung dan jumbo bag ke lokasi dimana tanggul tersebut jebol.

Hingga kini masih di lakukan pembenahan dengan menggunakan tanah yang diisi di Jumbo Bag BPBD dengan bantuan Alat berat dari BBWS dan PU SDA Lamongan.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *