Kapolresta Sidoarjo Kombespol Christian Tobing Gelar Operasi Pekat Semeru 2025 Ungkap 185 Kasus

  • Whatsapp

Xpose tv.Live, Sidoarjo –    Kapolresta Sidoarjo Kombespol Christian Tobing ungkap 185 kasus dalam Operasi Pekat Semeru 2025 yang berlangsung 12 hari, dari 27 Februari – 9 Maret 2025. Dan berhasil mengamankan sebanyak 197 tersangka.

Kapolresta Sidoarjo Kombespol Christian Tobing menjelaskan bahwa operasi ini digelar dengan tujuan menjaga kondusivitas wilayah, terutama selama Ramadan dan menjelang Lebaran. Rabu (12/3/25).

“Operasi ini menargetkan beberapa sasaran, seperti peredaran miras ilegal, premanisme, judi, prostitusi, narkoba, bahan peledak (handak), dan pornografi,” jelas Christian Tobing.

“Tersangka terbanyak adalah penjual miras yang kami kenakan tindak pidana ringan (tipiring),” tambah Tobing.

Mayoritas kasus yang diungkap adalah peredaran minuman keras ilegal. Sebanyak 3.109 botol miras berbagai merek dengan total volume 2.472 liter berhasil diamankan dalam operasi ini.

Kasus premanisme menempati urutan kedua terbanyak, disusul oleh kasus judi, narkoba, prostitusi, dan bahan peledak.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *