XPOSETV// MALANG – Kapolda Jatim, Irjen Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Senin (3/2/2025).
Dalam kunjungan ini, Kapolda Jatim meninjau langsung progres renovasi stadion serta memastikan aspek kelayakan dan keamanan sebelum kembali difungsikan sebagai venue pertandingan Arema FC di Liga 1.
Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto didampingi oleh sejumlah pejabat utama Polda Jatim serta perwakilan Pemkab Malang, TNI, PSSI, KONI, dan pihak kontraktor PT Waskita Abipraya KSO.
Kasihumas Polres Malang AKP Ponsen Dadang Martianto, mengatakan inspeksi dilakukan di berbagai area strategis, mulai dari lobi utama, ruang ganti pemain, Venue Operation Center & Fire Center (Command Center), hingga lapangan utama.
“Inspeksi dilakukan untuk memastikan bahwa seluruh aspek keamanan di Stadion Kanjuruhan benar-benar siap sebelum digunakan kembali” kata AKP Dadang.
Tidak hanya infrastruktur,Kapolda Jatim juga memastikan sistem pengamanan dan manajemen penonton harus memenuhi standar yang ditetapkan.
Renovasi Stadion Kanjuruhan membawa perubahan signifikan, salah satunya pemasangan kursi tunggal (single seat) sesuai standar FIFA. Konsekuensinya, kapasitas stadion berkurang dari 38.000 menjadi 21.603 penonton.