Xposetv, TULUNGAGUNG – MA (38) tidak berdaya saat dibawa ke Mapolres Tulungagung. Pria asal Dusun Balong, Desa Padangan, Kecamatan Ngantru, Kabupaten Tulungagung tersebut, diamankan oleh anggota Satresnarkoba Polres Tulungagung karena menjual miras jenis arak.
Pria tersebut diamankan oleh petugas saat berada di warung bakso miliknya yang berlokasi di Desa Pucung Lor, Kecamatan Ngantru, Kabupaten Tulungagung, Senin, 7 Maret 2022 sekira pukul 19.00 WIB.
Kasi Humas Polres Tulungagung, Iptu Nenny Sasongko, S.H., mengatakan, saat disergap, pelaku tidak berkutik. Karena, didalam warung baksonya, petugas mendapati barang bukti miras dalam kemasan botol.
“MA ini, selain berjualan bakso, juga berjualan miras. Karena sudah ada barang buktinya, pelaku langsung dibawa ke Mapolres Tulungagung untuk dilakukan proses lebih lanjut,” tutur Iptu Nenny.
Adapun rincian barang bukti yang diamankan petugas diantaranya yakni, 18 botol miras jenis arak ukuran 500 ml tutup hijau, 1 botol miras jenis arak ukuran 1500 ml tutup ungu, 1 botol Miras jenis Arak ukuran 1500 ml tutup ungu isi separuh, 3 botol kosong bekas miras jenis arak ukuran 500 ml tutup hijau, uang tunai sebesar Rp. 330.000; hasil penjualan minuman miras dan sebuah hp yang berisi chat jual beli miras.