Foto = Keindahan Alam Geosite Teksas Wonocolo Bojonegoro Terus Dipercantik
XPOSE TV BOJONEGORO – Destinasi Geopark di Bojonegoro terus dipercantik. Salah satunya Geosite Teksas Wonocolo di Kecamatan Kedewan. Ke depan, daerah tambang minyak tradisional ini menjadi salah satu Destinasi Geosite Geopark Unggulan Bojonegoro.
GM Geopark Bojonegoro Kusnandaka Tjatur P menjelaskan, ada tiga rencana pengembangan Geosite Teksas Wonocolo. Pertama pengembangan infrastruktur yang meliputi perbaikan aksesibilitas, fasilitas wisata, dan penambahan penerangan jalan hingga lokasi geosite. Kedua, peningkatan daya tarik wisata meliputi museum dan edukasi, atraksi wisata, dan geotourism trails.
“Diantaranya melengkapi rumah singgah sebagai museum mini yang menjelaskan sejarah dan proses pengeboran minyak tradisional di Wonocolo. Juga menyediakan simulasi pengeboran minyak tradisional untuk wisatawan dan membuat jalur trekking atau tur berpemandu dengan titik-titik edukasi geologi,” jelasnya.
Kusnandaka Tjatur P menjelaskan, untuk rencana pengembangan ketiga, pemberdayaan masyarakat seperti melatih masyarakat lokal menjadi pemandu wisata atau pelaku usaha pariwisata dan mengembangkan produk khas seperti makanan, kerajinan tangan, atau cinderamata bertema minyak bumi.