Penangkapan bermula pada Rabu malam, 11 September 2024, sekitar pukul 22.15 WIB, ketika Unit 2 Satresnarkoba Polres Lamongan mengamankan seorang tersangka di warung kopi “SOR JATI”.
โSaat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan 417 butir Pil Dobel L yang disembunyikan di bawah jaket dan dalam bungkus rokok Gajah Baru warna merah. Setelah diinterogasi, tersangka mengaku bahwa Pil Dobel L tersebut dibeli dari AF.โ tambahnya.
Petugas kemudian melakukan pengembangan dan menangkap AF, yang mengakui telah menjual 189 butir Pil Dobel L. Dalam penggeledahan terhadap AF, ditemukan sebuah HP Vivo Y12 warna hitam.
Tak hanya itu, saat penggeledahan di rumah AF yang berada di Jalan Raya Daendles, Desa Kemantren, Kecamatan Paciran, ditemukan tambahan 83 butir Pil Dobel L yang disimpan di dalam bekas bungkus rokok L300 warna hitam.
โAF pun mengungkapkan bahwa barang tersebut diperoleh dari MA. Tidak lama berselang, sekitar pukul 22.45 wib, petugas kembali melakukan penangkapan terhadap MA di sebuah warung kopi di Desa Campurejo, Kecamatan Panceng, Kabupaten Lamongan. Dari hasil penggeledahan, petugas menemukan satu unit HP Vivo Y66 warna silver milik MA.โ lanjutnya.
Kedua tersangka beserta barang bukti kemudian dibawa ke Polres Lamongan untuk menjalani penyidikan lebih lanjut.