Tulungagung – Satnarkoba Polres Tulungagung. Dengan harga yang relatif terjangkau, Pil Doubel L semakin digandrungi oleh para remaja tanpa memikirkan efek sampingnya, Minggu (30/01/22).
Hal tersebut akhirnya dimanfaatkan oleh para pengedar untuk meraup banyak keuntungan.
Untuk menghentikan para pengkonsumsi Pil Double L, khususnya di wilayah Kabupaten Tulungagung, Polres Tulungagung melalui Satnarkoba telah banyak menangkap para pengedar hingga bandarnya.
Terbaru, Satnarkoba Polres Tulungagung, berhasil meringkus seorang pengedar Pil Double L dengan barang bukti ribuan butir disebuah rumah masuk wilayah Desa Mojosari, Kecamatan Kauman Kabupaten Tulungagung, Jum’at (28/01) sekira pukul 03.00 WIB.
Kapolres Tulungagung AKBP Handono Subiakto, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Tulungagung, Iptu Nenny Sasongko, S.H., menerangkan, pengedar Pil Double L yang berhasil ditangkap dirumahnya tersebut berinisial YFFS alias Y (23) seorang pengangguran.
“Saat dilakukan penggeledahan dalam rumahnya, petugas mendapati ribuan butir Pil Double L. Sehingga pelaku langsung dibawa ke Polres Tulungagung untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut,” tutur Iptu Nenny.
Selain 4.632 butir Pil Double L, petugas juga membawa barang bukti lain berupa, 2 botol, 1 bendel plastik klip dan sebuah HP yang berisikan chating transaksi beserta sim cardnya ke Mapolres Tulungagung.
“Selain melakukan penangkapan terhadap pengedar YFFS, Satnarkoba Polres Tulungagung melakukan pengembangan dari penangkapan tersangka tersebut.”
Sedangkan pasal yang disangkakan terhadap pelaku yakni, pasal 197 Sub Pasal 196 Jo pasal 98 ayat (2) UU RI No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan Jo pasal 60 ke 10 UU RI No.11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja,” tutupnya. (Bejo)