XPOSETV.live | Tangerang Selatan – Untuk memastikan kelancaran dan percepatan pembangunan turap kali dalam pengendalian banjir, Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan melakukan peninjauan kondisi terkini pembangunan turap Kali Ciater Hilir, segmen Laverde – Serpong Park, Selasa (01/08).
“Alhamdulillah insyaallah bisa selesai sesuai target, dan ini sudah mulai sejak bulan kemarin. Hari ini saya memastikan pelaksanaan pembangunan berjalan sesuai dengan rencana dan target, agar penanganan banjir di saat cuaca ekstrem bisa tertangani,โ ucapnya.
Dengan pembangunan turap beton setinggi 4,2 meter dan panjang 2.100 meter ini mengaliri air hingga Kali Angke dan agar dapat dilewati debit air lebih besar. Hal itu dapat menangani banjir dengan baik.
โTurap beton ini setinggi 4,2 meter dan panjang 2.100 meter. Ini dibangun dengan lebar kali yang diperbesar hingga 4 meter agar dapat dilewati debit air lebih besar. Dan ini bisa menangani jika terjadinya banjir,โ ungkapnya.
Menurutnya, permasalahan banjir di Tangsel dalam beberapa tahun terakhir ini bisa ditangani dengan baik. Pilar meyakini dengan pembangunan prasarana penanganan banjir ini, akan berdampak terhadap pengurangan titik banjir di Tangerang Selatan.