Mas Dhito; Singgung Soal Rumput , Pastikan Pembangunan Stadion Berstandar FIFA

  • Whatsapp

Singgung Soal Rumput, Mas Dhito Pastikan Pembangunan Stadion Berstandar FiFA

Mas Dhito; Singgung Soal Rumput , Pastikan Pembangunan Stadion Berstandar FIFI

Bacaan Lainnya

Xposetv// Kediri – Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana nama panggilan akrab Mas Dhito melakukan pertemuan dengan PT PP Urban sebagai pelaksana proyek pembangunan stadion di Desa Bulusari Kecamatan Tarokan.

Pertemuan yang dilakukan pada Senin (17/7/2023) itu membahas progres stadion termasuk detail pembangunan sesuai dengan kriteria dan persyaratan berstandar FIFA.

“Saya berharap betul stadion ini tidak hanya stadion untuk liga satu, tapi nantinya dengan jarak yang tidak jauh dari bandara bisa menjadi stadion untuk pertandingan bertaraf internasional,” kata bupati yang akrab disapa Mas Dhito itu.

Mas Dhito

Pertemuan itu diikuti pula jajaran dari OPD terkait di Pemkab Kediri. Turut diundang manajemen dari Persedikab dan Persik Kediri untuk dimintai masukan terhadap pembangunan stadion baru di Kabupaten Kediri.

Mas Dhito berharap, pembangunan stadion itu menjadi perhatian bersama. Pihaknya berpesan hal-hal yang terlihat sepele sekalipun harus tetap diperhatikan dalam proses pembangunan stadion Kabupaten Kediri yang baru itu.

“Rumput yang akan digunakan seperti apa, rumput ini terlihat sepele tapi sangat krusial, tolong rumput stadion diperhatikan apakah betul sudah sesuai dengan standar FIFA,” ungkapnya.

๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ CATATAN REDAKSI: ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.๐Ÿ‘ Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.๐Ÿ‘๐Ÿ‘๐Ÿ‘

Pos terkait