LPK-RI B.A.I Gelar Rapat Penyusunan RAB Sekaligus Pengukuhan Pengurus Pameran Bagi Pelaku Usaha UMKM

  • Whatsapp
LPK-RI B.A.I

XposeTV//, Gorontalo – LPK-RI B.A.I Provinsi Gorontalo menggelar rapat penyusunan RAB Panitia Seminar UU No 08 Tahun 1999 dan pameran bagi pelaku usaha UMKM Di Provinsi Gorontalo, pada Sabtu, (27/08/2022).

Untuk lebih mempersiapkan agenda kegiatan tersebut, dalam rapat yang dihadiri istimewa Ketua Lembaga Perlindungan Konsumen Republik Indonesia Badan Advokasi Indonesia Provinsi Gorontalo Bapak Ismail Js. Gobel, dalam sambutannya Ismail Js.Gobel selaku Ketua LPK-RI B.A.I Provinsi Gorontalo agar Panitia Pelaksana bisa melaksanakan tugas sesuai dengan waktu yang telah disepakati dalam forum rapat.

Bacaan Lainnya

Ketua LPK-RI B.A.I juga menekankan kepada jajaran Panitia untuk lebih meningkatkan komitmen dan semangat agar tercipta profesionalisme kinerja panitia.

LPK-RI B.A.I
Rapat penyusunan RAB Panitia Seminar UU No 08 Tahun 1999 dan pameran bagi pelaku usaha UMKM

Baca Juga : Sidang Terbuka Study Program Doktor Melalui Tatap Muka

Ismail Js.Gobel juga memberikan kalimat yang memotivasi jajaran Panitia. Orang nomer satu di LPK-RI B.A.I di Provinsi Gorontalo tersebut menjabarkan โ€œOrganisasi kita ini sudah sangat dikenal oleh masyarakat, khususnya di Provinsi Gorontalo”. pungkasnya.

Dalam kegiatan rapat panitia Seminar UU Nomor 08 Tahun 1999 dan juga pameran bagi pelaku usaha UMKM di provinsi gorontalo tersebut turut hadir pula Ketua Panitia Ibu AKBP Purnawirawan Jamila Lihawa, Sekretaris Panitia Riri Rahim dan Juga Dewan Pembina Lembaga Perlindungan Konsumen Republik Indonesia Badan Advokasi Indonesia Provinsi Gorontalo ( LPK-RI. B.A.I) Bapak AKBP Purnawirawan Sartono Husain serta Bapak Doktor Harun Jaini.

Baca juga : Pawai Karnaval Murid TK/Paud dan RA Dalam Rangka Memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke-77

Acara rapat tersebut dimulai pukul 19.30.00 Wita berjalan lancar dan aman, Selanjutnya dalam sesi pamungkas rapat panitia persiapan Seminar UU Nomor 08 Tahun 1999 Pameran Pelaku Usaha UMKM dan pengukuhan LPK-RI B.A.I Provinsi Gorontalo yang direncanakan pada bulan Desember 2022 mendatang.

LPK-RI B.A.I juga menggelar rapat penyusunan RAB kegiatan Seminar UU nomor 08 tahun 1999 dan pengukuhan pengurus pameran bagi pelaku usaha UMKM di provinsi gorontalo.

Ismail Js Gobel berpesan “kepada seluruh personil panitia yang telah dikukuhkan hari ini, untuk benar-benar membangun komitmen bersama bahwa kegiatan yang akan kita laksanakan harus berhasil dan terus mengalami peningkatan secara terus menerus baik dari aspek kuantitas maupun kualitas dalam setiap tahunnya, yang dapat melahirkan sebuah inovasi baru”. tutupnya.

(Yohanes/editor:krisna)

๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ CATATAN REDAKSI: ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.๐Ÿ‘ Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.๐Ÿ‘๐Ÿ‘๐Ÿ‘

Pos terkait