Eddy menyebut, jika dalam pelaksanaan uji coba ganjil genap ini tidak berjalan efektif. Maka, lanjut Eddy, Kepolisian akan mengeluarkan diskresi sistem contra flow hingga One way atau sistem satu arah.
“Dan apabila masih terjadi kepadatan melebihi batas maksimal, maka kami akan terapkan sistem one way,” jelas Eddy.
Eddy mengimbau kepada masyarakat yang akan melakukan aktivitas mudik untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas dan arahan petugas di lapangan. Selain itu, masyarakat juga diminta untuk selalu memantau informasi mengenai arus mudik.
“Kepada masyarakat yang hendak mudik, mohon betul-betul cek kesiapan fisik maupun kendaraan anda, juga mengupdate informasi mengenai mudik. Besar harapan kami mudik tahun ini dapat berjalan lancar dan optimal,” kata Eddy.(Bejo)