Khofifah Ajak Perkuat Ketahanan Keluarga Di Era Digitalisasi

  • Whatsapp

XPOSE TV  – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, mengajak segenap masyarakat untuk menjadikan Hari Keluarga Internasional yang diperingati setiap tanggal 15 Mei sebagai momentum untuk memperkuat ketahanan keluarga atau family resilience. Khofifah Ajak Perkuat Ketahanan Keluarga Di Era Digitalisasi

Terutama di era kemajuan teknologi dan makin pesatnya perkembangan digitalisasi. Yang mana kemajuan ini harus diakui memiliki manfaat positif serta juga memiliki dampak negatif jika tidak disikapi dengan baik dan bijak.

Bacaan Lainnya

“Kemajuan teknologi membawa dampak yang luar biasa pada aspek kehidupan tanpa terkecuali. Digitalisasi memunculkan beragam persoalan baru yang harus kita waspadai. Untuk itu ketahanan keluarga memiliki peran yang sangat penting untuk membangun perlindungan diri dari unit terkecil yakni keluarga,” kata Khofifah di sela kunjungan kerjanya di Hong Kong, Senin (15/5).

Gubernur Khofifah mengatakan, keluarga merupakan unit terkecil dalam kehidupan sosial dan bermasyarakat. Dari keluarga, terbangun interaksi dan komunikasi antar anggota keluarga. Tidak hanya itu, keluarga merupakan sumber pendidikan utama bagi anak.

“Pada dasarnya titik rentan dari kekuatan seseorang adalah terletak pada rantai terlemah. Ibarat rangkaian, kekuatan rantai ditentukan oleh mata rantai terlemah, bukan mata rantai terkuat. Jika ada satu saja rantai yang lemah, maka putuslah yang sebetulnya punya kekuatan itu. Nah itulah pentingya keluarga sebagai salah satu sumber kekuatan kita dalam membangun perlindungan diri,” katanya.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait