XPOSE TV LAMONGAN , 03 September 2024 – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Lamongan Kantor Wilayah Kanwil Kemenkumham Jatim yang baru, Heri Sulistyo, memimpin apel pagi pertama kalinya pada hari ini. Kalapas Lamongan Pimpin Apel Pagi Perdana
Dengan membawa sejumlah perubahan penting terkait tata cara apel dan mengingatkan kembali pentingnya kelengkapan atribut bagi para petugas Lapas.
Kegiatan apel yang diikuti oleh seluruh petugas, 2 CPNS dan 3 orang Mahasiswa magang ini berjalan dengan lancar dan khidmat yang diawali dengan penghormatan kepada kalapas kemudian amanat dari kalapas dilanjutkan dengan doa dan ditutup dengan yel-yel.
Dalam amanatnya, Heri Sulistyo memperkenalkan tata cara apel yang baru,mulai dari urutan kegiatan apel hingga yel-yel, yang dirancang untuk meningkatkan disiplin dan efisiensi.“Pelaksanaan apel merupakan cerminan dari kesiapan kita dalam menjalankan tugas sehari-hari. Tata cara apel yang baru ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme dan kedisiplinan kita dalam melaksanakan tugas,” ujar Heri di hadapan seluruh petugas.
Selain itu, Heri juga menekankan pentingnya kelengkapan atribut dalam setiap pelaksanaan apel. Ia mengingatkan bahwa setiap petugas harus mengenakan atribut yang lengkap dan sesuai standar, termasuk seragam, tanda pengenal, dan perlengkapan lainnya.“Kelengkapan atribut bukan hanya soal penampilan, tetapi juga tentang menunjukkan komitmen kita sebagai petugas pemasyarakatan yang profesional dan siap menjalankan tugas dengan baik,” tambahnya.