Gelar Vaksinasi Dengan Target 500 Dosis Di Politekpar Lombok

  • Whatsapp

Polres Lombok Tengah Gelar Vaksinasi Dengan Target 500 Dosis Di Politekpar Lombok 

 

Bacaan Lainnya

 

XPOSE TV. LOMBOK TENGAH – NTB,  Polres Lombok Tengah Gelar Kegiatan vaksinasi, pada hari Jumat tanggal 18 Februari 2022 sekitar pukul 09.00 Wita, bertempat di Kampus Politekpar Lombok, Kabupaten Lombok Tengah.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur NTB Dr. H. Zulkifli Mansyah, SE, M.Si, Kapolda NTB Irjen Pol Drs Djoko Poerwanto, Dandrem 162 WB Brigjen Lalu Rudy Irham Srigede, Wakil Gubernur NTB Dr Ir. Hj. Rohmi djalillah, M.Pd, Direktur Politekpar Lombok Herry Rachmat Wijaja, S.Sos.Kabid Dokes Polda NTB Kombes Pol. dr. Komang Nurada Mahardana, SP. THT- KL, Kadinkes Prov. NTB dr. H. L. Fikri, MM. Mars, Direktur RSUP NTB dr. H. L. Herman Mahaputra, M.Kes, MH, Perwakilan dari Kabinda NTB Kasubbag Ops. In. Ari Yuda Nofri, Bupati Loteng H.L. Fathul Bahri, S.IP, Dandim 1620 Loteng Letkol Inf Putu Tangkas Wiratawan, S.IP, Waka Polres Loteng Kompol Ketut Tamiana, Kadikes Lombok Tengah

 

Kegiatan dimulai dengan pelaksanaan vaksinasi terhadap masyarakat yang dilakukan oleh Tim Tenaga Kesehatan Puskesmas Puyung sejumlah 30 orang dengan target 500 dosis, Kapolda NTB yang didampingi Gubernur NTB, Dandrem 162 WB beserta rombongan langsung meninjau lokasi vaksin dan mengikuti kegiatan zoom metting yang dipimpin langsung oleh Presiden RI.

Baca juga 

 

Kapolri secara Virtual dari Museum Borobudur Provinsi Jawa Tengah menyampaikan vaksinasi serentak yang dilaksanakan di 5.107 titik dari 34 Provinsi dengan total target sasaran sejumlah minimal 1.114.750 Dosis I, Dosis II 834.474 serta Dosis III sebanyak 280.276, dengan sasaran vaksinasi Lansia, anak-anak dan masyarakat umum dengan melibatkan 63.112 vaksinator yang tersebar diseluruh Provinsi Indonesia, akselarisi vaksinasi akan terus dilaksanakan sehingga target vaksinasi dosis 1, 2 dan 3 dapat tercapai.

 

Upaya – upaya yang dilaksanakan untuk melaksanakan akselari vaksinasi terhadap masyarakat Lansia yaitu vaksinasi dengan mendatangi rumah ke rumah, dan strategi vaksinasi mobile akan tetep dilanjutkan.

 

Presiden RI menyampaikan agar pihak Pemerintah Daerah maupun Kabupaten/Kota lebih intens untuk melakukan percepatan vaksinasi di Wilayahnya masing – masing dengan sasaran anak – anak dan lansia, dengan mendahulukan Dosis II dan dosis III, Dalam rangka mengantisipasi peningkatan kasus virus omnicron dengan melaksanakan percepatan vaksinasi dan mematuhi protokol covid 19.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait