Gelar Patroli Gabungan Pasca Natal dan Menjelang Perayaan Tahun Baru Ternyata Ini Tujuanya

  • Whatsapp

XPOSE TV – Guna menciptakan Kamtibmas diwilayah Kabupaten Lamongan tetap aman dan kondusif pasca perayaan Natal 2023 dan menjelang Tahun Baru 2024,Personil gabungan TNI Polri jajaran Kodim 0812 Lamongan dan Polres Lamongan serta Satpol PP Kabupaten Lamongan melaksanakan patroli gabungan di berbagai wilayah di Kabupaten Lamongan utamanya tempat tempat yang menjadi titik kerawanan. Gelar Patroli Gabungan Pasca Natal dan Menjelang Peyaan Tahun Baru Ternyata Ini Tujuanya

Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Lamongan Agar mengurangi tindak kriminalisme dan premanisme sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman

Bacaan Lainnya

Puluhan personil Gabungan di sebar dari berbagai lembaga keamanan yang terlibat aktif dalam patroli yang dilaksanakan secara menyeluruh di berbagai wilayah yang tersebar di Kabupaten Lamongan.

Kehadiran mereka diharapkan dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat sekaligus mencegah potensi kerawanan keamanan yang dapat timbul saat perayaann Natal dan Tahun Baru 2024.

Dalam hal ini Dandim 0812 Lamongan Letkol Arm Ketut Wira Purbawan S.I.P.,M.Han., bersama Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareska S.I.K., M.Si., mengungkapkan bahwa patroli gabungan ini adalah bagian dari upaya preventif untuk memastikan bahwa pelaksanaan pengamanan Nataru 2024 berjalan dengan aman dan lancar.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait