Gala Siswa Indonesia (GSI) Menuju Tingkat Nasional Pjs. Bupati Sidoarjo Titip Pesan Untuk Pemain

  • Whatsapp

Xpose tv.Live, *Sidoarjo* – Gala Siswa Indonesia (GSI) antar pelajar SMP tingkat Nasional segera digelar. Sebanyak 14 pemain berasal dari Kabupaten Sidoarjo, 2 pemain dari Surabaya, 1 pemain dari Mojokerto, dan 1 pemain dari Tuban yang akan mewakili provinsi Jawa Timur.

Pjs. Bupati Sidoarjo, Muhammad Isa Anshori mengatakan bahwa hal ini menjadi kebanggan tersendiri bagi Kabupaten Sidoarjo sebab sebagian besar pemain berasal dari Kabupaten Sidoarjo.

“Saya bangga anak-anak dari Sidoarjo ikut bertanding dalam laga GSI yang mewakili provinsi, semoga ini menjadi inspirasi dan semangat tersendiri bagi kita semua bahwa Sidoarjo ini unggul dalam hal olahraga terutama sepak bola,” ucapnya saat audiensi bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sidoarjo, pemain GSI, guru SMP, dan pelatih di Pendopo Delta Wibawa pada Senin (7/10/24).

Isa Anshori juga berpesan agar selain berprestasi dalam olahraga tidak meninggalkan kewajibannya sebagai siswa yaitu belajar dengan tekun dan semangat.

“Saya pesan semangat selalu, tetap fokus, dan serius dalam bidang olahraga maupun pendidikan formal sebagai siswa yaitu belajar,” ucapnya.

“Semoga dengan sepakbola akan membawa kalian pada masa depan yang baik, yaitu menjadi pemain tingkat nasional bahkan internasional, serta tetap semangat dalam belajar di sekolah,” tambahnya.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

4 Komentar

Komentar ditutup.