Dihadiri PPWI dan Firsts Union, Vasaka Hotel Jakarta Sinergi Berbagi di Ramadhan

Dihadiri PPWI dan Firsts Union, Vasaka Hotel Jakarta Sinergi Berbagi di Ramadhan

XposeTv//Jakarta โ€“ Vasaka Hotel Jakarta managed by Dafam menyelenggarakan acara Buka Puasa Bersama dengan kaum dhuafa, media, dan Perpina (Perempuan Pemimpin Indonesia), Sabtu, 23 Maret 2024. Acara tahunan ini diikuti oleh seluruh karyawan Vasaka Hotel Jakarta dan dihadiri oleh tamu undangan dari owning company PT. Waskita Karya Realty, operator hotel PT. Dafam Hotel Management, serta rekan-rekan media yang senantiasa mendukung hotel yang telah menduduki peringkat 4 di guest comment platform TripAdvisor.

Tak hanya itu, yang membuat istimewa dari acara ini adalah adanya kolaborasi penyelenggaraan kegiatan bersama Perpina (Perempuan Pemimpin Indonesia) dan pemberian santunan kepada 50 keluarga kaum dhuafa dari Pasar Rebo, Jakarta Timur. Hadir juga pada acara yang diadakan di ruang Bima Yudhistira, Lt. 6 Vasaka Hotel, Cawang, Jakarta Timur, itu Ketua Umum Persatuan Pewarta Warga Indonesia (Ketum PPWI), Wilson Lalengke, bersama jajarannya dan President of Firsts Union dari Lebanon, Mr. Abdul Rahman Salem Dabboussi.

ย 

Baca:https://xposetv.live/lomba-religi-dalam-rangka-bulan-suci-ramadhan-1445-h-2024-m-kecamatan-boliyohuto/

ย 

Selain itu sejumlah rekan media yang berasal dari puluhan media cetak, media elektronik, dan media online turut hadir menyaksikan acara. Hal inilah yang membuat suasana berbuka puasa bersama ini menjadi semakin indah, yaitu saat dapat berbagi kebahagiaan bersama saudara-saudara yang membutuhkan.

Pos terkait