Namanya pun sudah banyak di kenal masyarakat Kabupaten Bekasi. Seorang tokoh pendidikan di Kabupaten Bekasi yang sudah lama berkecimpung di dunia pendidikan. Serta, purnabakti sebagai sekretaris dinas pendidikan Pemda Kabupaten Bekasi.
Baca juga : Alun-alun-kabupaten-bekasi-yang-sampai-saat-ini-belum-juga-diresmikan
Saat ini dirinya ramai dibicarakan dan menjadi wacana, Asep Saepulloh hanya bisa mengamini. Beliau sendiri tampaknya tidak keberatan di sebut sebut bakal calon bupati bekasi, ujar tokoh Ketua Kebudayaan Daerah Kabupaten Bekasi.
”Jika itu kehendak masyarakat dan menilai saya layak jadi calon bupati bekasi, semua itu karena masyarakat yang menginginkan kabupaten Bekasi lebih baik lagi ke depan dan itu sejalan dengan harapan saya” demikian Kata Asep Saepulloh, saat berbincang bincang kala silaturahmi bersama rekan rekan awak media perwakilan dari Kabupaten Kota Bekasi. (Bally)