Balik Gratis ke Surabaya Disediakan Pemkot Kediri

  • Whatsapp

Balik Gratis ke Surabaya 2024. Disediakan Pemkot Kediri

XPOSETV// Kediri Kota — Pemerintah Kota Kediri menyediakan program balik gratis 2024 dengan tujuan Surabaya. Pendaftaran dibuka mulai hari ini, Rabu (20/3/2024).

Bacaan Lainnya

Program ini khusus untuk warga Kota Kediri yang merantau ke Surabaya dan mudik pada lebaran Idul Fitri nanti. Pihaknya ingin memfasilitasi mereka untuk kembali ke perantauan dengan aman dan nyaman.

Melansir dari Instagram @pemkotkediri, untuk program ini, pemkot menyediakan kuota 150 orang. Adapun persyaratannya yakni ber-KTP Kota Kediri dan melakukan pendaftaran online melalui link https://bit.ly/BALIKGRATIS2024.

Balik Gratis ke Surabaya 2024

Masyarakat juga bisa daftar langsung di Kantor Dinas Perhubungan JI. Semeru No. 55 pada jam kerja pukul 08.00-15.00 WIB.

Balik gratis 2024 ini akan berangkat dari Terminal Tamanan pada 15 April 2024 pukul 07.00 WIB.

Masyarakat bisa langsung mendaftar sekarang untuk mendapatkan kuota balik gratis ke Surabaya ini. Pendaftaran akan ditutup sewaktu-waktu jika kuota terpenuhi.

โ€œIngat, kuota terbatas Nda. Jadi, segera daftarkan diri kalian dan manfaatkan momen ini, Nda,โ€ Himbaunya.

Red// ***// Yanto// Dishub Kota Kediri.

๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ CATATAN REDAKSI: ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.๐Ÿ‘ Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.๐Ÿ‘๐Ÿ‘๐Ÿ‘

Pos terkait