Aice Ukir Sejarah Mendapatkan Superbrands Lima Tahun Berturut-turut

  • Whatsapp

Dikenal dengan inovasi dan kualitas yang konsisten, Aice Group terus memperkuat capaiannya di pasar es krim nasional. Sejak memulai operasinya di 2015, Aice berhasil mengembangkan jaringan distribusi yang sangat luas. Kini Aice menjangkau lebih dari 350 ribu reseller di seluruh penjuru negeri.

Jaringan pemasaran yang besar tersebut telah memungkinkan produk es krim Aice dapat dinikmati oleh konsumen di berbagai wilayah, termasuk daerah yang sulit dijangkau, namun tetap mempertahankan harga yang terjangkau.

Bacaan Lainnya

CEO Superbrands Indonesia, Grandtyana Mayasari, menambahkan, “Aice telah menunjukkan konsistensi luar biasa dalam semua aspek penilaian kami. Penghargaan ini merupakan cerminan dari keberhasilan Aice dalam menjaga kualitas produk dan kepuasan pelanggan.

Merek ini telah berhasil menciptakan dampak positif yang signifikan di pasar es krim Indonesia.”

Selain itu, kontribusi Aice dalam tanggung jawab sosial perusahaan juga diakui dengan penghargaan Top CSR Award yang diperoleh setiap tahunnya sejak 2021 sampai dengan yang terbaru tahun 2024, berkat inisiatif mereka seperti distribusi 67 juta masker medis selama pandemi Covid-19 yang diakui oleh Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Sebagai wujud komitmen Aice terhadap gaya hidup sehat, perusahaan ini aktif dalam berbagai program olahraga nasional dan internasional. Tahun 2024 ini, Aice resmi menjadi Worldwide Olympic Partner dan Official Ice Cream of Team Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024, mempertegas perannya dalam mendukung prestasi olahraga Indonesia di kancah dunia.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait