Wow Lapas Lamongan Gunakan Sinar UV-C Untuk Apa Yaaa

  • Whatsapp

XposeTV Lamongan – Wow Lapas Lamongan Gunakan Sinar UV-C Untuk Apa Yaaa, [25/02/2022]. Hampir 2 (dua) tahun kita mengalami masa dimana dalam beraktivitas sehari-hari selalu mengalami kekhawatiran akibat Pandemi Covid19.

Terlebih ketika informasi terkait jumlah kasus meningkat setiap harinya menjadi momok tersendiri bagi sebagian besar orang.

BACA JUGA  

Extra menjaga kebersihan dan kesehatan adalah salah satu cara agar terhindar dari virus tersebut. Selain menerapkan protokol kesehatan, melakukan desinfektan secara berkala juga wajib dilakukan.

Kali ini Lapas Lamongan Kanwil Kemenkumham Jatim menghadirkan perangkat modern menggunakan Sinar Ultraviolet.

BACA JUGA  

Desinfektan manual secara berkala sudah dilaksanakan di Lapas Lamongan dalam upaya menekan berkembangnya Virus Covid-19.

“Cairan desinfektan yang biasa kita gunakan juga bisa membunuh virus, tetapi karena dalam bentuk cairan, akibatnya merusak perabotan dan berbahaya jika terkena kulit karena menyebabkan iritasi dan faktor pemicu kanker jika terlalu sering menghirupnya” Jelas Heri Prawitno Marpaung, Dokter Ahli Pertama Lapas Lamongan.

BACA JUGA  

Namun dengan adanya Sinar Ultraviolet ini dianggap mampu dan lebih efektif dalam menonaktifkan virus Covid-19. “UV yang digunakan di Lapas Lamongan adalah UV-C. Fungsinya lebih membunuh mikroorganisme, termasuk Covid-19. Jangka waktunya juga lebih lama 30-60 menit, beda dengan manual yang hanya 5-10 menit saja.

Namun minusnya adalah pada biaya listrik yang akan langsung naik” imbuh lelaki asal Medan tersebut. Bahaya bila terkena paparan langsung, sehingga pelaksanaannya harus dalam keadaan tertutup dan tidak ada orang di ruangan yang sedang dilaksanakan desinfeksi.

BACA JUGA  

Harapannya dari berbagai usaha yang telah dilakukan Lapas Lamongan untuk mendukung pemerintah dalam menekan angka peningkatan kasus Covid-19 ini, dapat membuahkan hasil sehingga benar terlaksana New Normal dan aktivitas masyarakat bisa kembali berjalan seperti sedia kala. (Wow Lapas Lamongan Gunakan Sinar UV-C Untuk Apa Yaaa) Pak ciek

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait