Wakapolres Lamongan Turun Langsung Cek Posko Siaga Banjir dan Tinjau Lokasi Terdampak di Kalitengah

  • Whatsapp

Loading

XPOSE TV Lamongan – Wujud kepedulian dan kesiapsiagaan Polres Lamongan dalam menghadapi bencana banjir kembali ditunjukkan, Rabu (14/01).

banner

Wakapolres Lamongan KOMPOL Jodi Indrawan, S.I.K., melakukan pengecekan Posko Siaga Bencana Banjir di Kecamatan Kalitengah, Kabupaten Lamongan, sekaligus meninjau langsung kondisi wilayah terdampak banjir.

Dalam kegiatan tersebut, Wakapolres Lamongan turun langsung ke lokasi banjir di Desa Jelakcatur dan Desa Tiwet untuk memastikan kesiapan personel, sarana prasarana, serta melihat secara nyata kondisi masyarakat yang terdampak luapan air.

Langkah ini dilakukan guna memastikan pelayanan kepolisian berjalan optimal dan kehadiran Polri benar-benar dirasakan oleh masyarakat di tengah situasi darurat.

Kegiatan ini menegaskan komitmen Polres Lamongan untuk selalu sigap, cepat, dan hadir di tengah masyarakat dalam situasi apapun, khususnya saat terjadi bencana alam.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *