โBerikan motivasi dan penjelasan kepada anak anak bahwasanya mencari ilmu kejenjang lebih tinggi atau ketingkat perguruan tinggi itu menyenangkan,โ pesan Eko.
Hal itu karena di Kecamatan Sambeng, Lanjut Eko, mendapat PR besar karena dinobatkan menjadi kecamatan dengan tingkat pernikahan dini terbanyak di Kabupaten Lamongan.
โJadi itu adalah PR dari kecamatan Sambeng, kita menempati yang pertama untuk pernikahan dini di Lamongan, maka itu saya berharap untuk mahasiswa KKN untuk memberikan motivasi serta penjelasan kepada pelajar SMP dan SMA di Sambeng,โ tutur Eko.
Tak hanya itu Danramil 0812/08 Sambeng Kapten Inf Bekti juga menambahkan dalam pelaksanaan KKN yang bertajuk Mahasiswa Membangun 1000 Desa (MMD). para mahasiswa jangan kawatir karna akan di dampingi Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta perangkat Desa.
“Ini kami lakukan untuk membantu adik adik Mahasiswa KKN MMD untuk mempermudah melaksanakan Kuliah Kerja Nyata atau KKN dilapangan yang bertajuk Mahasiswa Membangun 1000 Desa (MMD). Kami harap apabila ada kendala di lapangan, bisa berkoordinasi dengan Babinsa maupun Bhabinkamtibmas” Ungkapnya.
Sementara itu, salah satu Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN, Abdul Wahid berterima kasih atas sambutan yang luar biasa dari pemerintahan Kecamatan Sambeng untuk para mahasiswa MMD.