berita | 05/06/2025
XPOSETV// Kota Kediri — Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin Thoha menyerahkan Piala kepada para juara Soeratin Cup U-15 SMPN 2 Kota Kediri Juara 1, Kamis (5/6/2025). Soeratin Cup U15 yang diselenggarakan di Ngronggo Sport Art Center, dimulai pada tanggal 24 Mei – 5 Juni 2025. Kompetisi sepak bola ini bisa terselenggara berkat Asosiasi PSSI Kota Kediri, serta dukungan para orang tua untuk mengembangkan bakat anak-anaknya.
Pada kesempatan ini, Gus Qowim turut memberikan apresiasi kepada seluruh peserta kompetisi sepak bola ini. “Selamat dan apresiasi kepada seluruh peserta Soeratin Cup U-15, khususnya kepada semua tim yang telah menunjukkan permainan terbaiknya, hingga pertandingan final hari ini. Baik yang juara maupun yang belum, semuanya adalah pemenang. Karena kalian telah menunjukkan semangat, kerja keras, dan sportivitas yang luar biasa,” ujarnya.
Menurut Wakil Wali Kota Kediri, sepak bola bukan hanya soal menang atau kalah. Melainkan, sepak bola adalah tentang proses, disiplin, dan mentalitas. Pada kompetisi ini, anak-anak muda Kota Kediri telah membuktikan bahwa mereka punya semangat juang yang besar, bakat yang mumpuni, dan yang lebih penting rasa cinta terhadap kotanya. Tak lupa, Gus Qowim juga megucapkan terima kasih kepada PSSI, para pelatih, dan seluruh pihak yang terus konsisten mendampingi pembinaan usia dini di dunia olahraga. Kompetisi seperti ini sangat penting, karena dari sinilah akan lahir bibit-bibit atlet masa depan yang kelak bisa mengharumkan nama Kota Kediri bahkan Indonesia. Harapannya mereka juga dapat bermain untuk klub-klub besar nasional maupun internasional juga Timnas Indonesia.