Satu Terduga Jambret Diamankan Tim Resmob Polres Loteng

  • Whatsapp
Satu Terduga
Satu Terduga Jambret Diamankan Tim Resmob Polres Loteng

Loading

XPOSE TV//LOMBOK TENGAH, NTB – Satu terduga Jambret berhasil diamankan Tim Resmob Satreskrim Polres Lombok yang beraksi di Dusun Tompek Desa Lelong Kecamatan Praya Tengah Lombok Tengah pada Rabu 15/006/2023.

Bacaan Lainnya

Adapun terduga jambret yang berhasil diamankan inisial IS, 26 tahun alamat Desa Beleka Kecamatan Praya Timur Kabupaten Lombok Tengah.

Korban inisial FRA, perempuan, 17 tahun alamat Desa Lelong Kecamatan Praya Tengah Kabupaten Lombok Tengah.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah, SIK, MM melalui Kasat Reskrim IPTU Hizkia Siagian membenarkan pengamanan terhadap terduga pelaku. Jumat 16/07/2023.

“Terduga pelaku bersama temannya menggunakan sepeda motor honda Beat pura pura memesan kopi di sebuah angkringan CANS di desa Lelong Kecamatan Praya Tengah setelah korban lengah satu terduga pelaku langsung mengambil Hp Korban kemudian kabur” Katanya.

Korbanpun langsung berteriak, warga yang mendengarkan teriakan korban keluar dan berhasil mengamankan terduga pelaku beserta barang bukti berupa satu unit sepeda dan sebuah Hp milik korban.

Menerima informasi tentang peristiwa tersebut tim Resmob Polres Lombok Tengah langsung meluncur ke TKP dan mengamankan satu terduga pelaku.

“Terduga pelaku berhasil melarikan diri dan masih dalam pengejaran tim” jelasnya

Saat ini pelaku dan barang bukti sudah diamankan di Polres Lombok Tengah untuk menjalani Proses hukum lebih lanjut.

 

Narsum: Kasi Humas Polres Lombok Tengah 

Red: H A

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *