Polres Tangerang Selatan Uji Coba Sistem Satu Arah Di Kawasan Perempatan Viktor

  • Whatsapp
Polres Tangerang Selatan
Foto Ilustrasi XposeTV

Baca Juga: Giat DPC Hipakad Tangsel Hadiri Sosialisasi dan Penyuluhan P4GN BNN

Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan AKP Dicky Dwi Priambudi menjelaskan, pemberlakuan uji coba sistem one way itu menciptakan hasil yang positif terhadap kemacetan di titik tersebut. Sehingga rencana pemberlakuan sistem itu bakal digodok lagi. “Dalam uji coba, kami berhasil mengurangi beban arus lalu lintas di Viktor,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Lebih lanjut, Dicky mengatakan pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangsel ihwal rencana pemberlakuan sistem one way.

Dia menyebut sebenarnya sudah beberapa kali melakukan rapat dengan pembahasan utama ihwal sistem one way di kawasan Viktor, sehingga akan segera ada penetapan yang jelas. “InsyaAllah segera (diberlakukan), kita perlu sosialisasi dan kesepahaman bersama stakeholder dan pihak terkait. Ke depan bersama dengan Dishub menetapkan untuk kegiatan one way untuk memperlancar arus lalin di Viktor,” ujarnya.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait