Polres Lamongan Amankan jalannya Aksi Unjuk Rasa Mahasiswa

  • Whatsapp

XPOSE TV Lamongan – Polres Lamongan Amankan jalannya Aksi Unjuk Rasa Mahasiswa yang digelar di dua titik yaitu Kantor Pemkab dan DPRD Kabupaten Lamongan dengan humanis.

Aksi Penyampaian pendapat dimuka umum ini dimulai pada Rabu pagi tadi, (13/04) Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam HMI, PMII dan GMNI di Kabupaten Lamongan mengawali aksinya di pertigaan Tugu Adipura Lamongan.

BACA JUGAย ย 

Dalam aksinya, mereka mengajukan sejumlah tuntutan yakni menolak soal adanya wacana 3 periode bagi pemimpin negara atau presiden, menolak kenaikan harga BBM, minyak goreng dan PPN.

Selama kegiatan Unjuk Rasa berlangsung, arus lalu lintas disekitar lokasi jalannya aksi unjuk rasa tersebut dialihkan untuk menghindari kemacetan dan penumpukan kendaraan.

BACA JUGAย ย 

Para Pengunjuk rasa disambut oleh Polwan yang bersiaga didepan Kantor DPRD dan juga puluhan personel polres maupun Polsek jajaran dibelakangnya

Semantara itu Kapolres Lamongan, AKBP Miko Indrayana, S.I.K memediasi massa dan meminta mahasiswa untuk menunggu adanya kesepakatan antara dewan dengan mahasiswa.
“Kita tunggu berapa perwakilan yang boleh masuk. Mari kita jaga agar kondusif. Saya yakin kalau tujuan anda mulia pasti akan ada penyelesaian,” ungkapnya.

๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ CATATAN REDAKSI: ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.๐Ÿ‘ Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.๐Ÿ‘๐Ÿ‘๐Ÿ‘

Pos terkait