Pj Wali Kota Kediri Zanariah Terima Penghargaan Anugerah Pandu Negeri 2024ย 

  • Whatsapp

XPOSETV// Kota Kediri — Prestasi kembali ditorehkan oleh Pemerintah Kota Kediri. Kali ini, Pj Wali Kota Kediri menerima penghargaan Anugerah Pandu Negeri 2024 Kategori Umum sebagai Pemerintah Daerah dengan Kinerja dan Tata Kelola Kategori Terbaik. Penghargaan diberikan di Ballroom Hotel Arya Duta Menteng Jakarta, Kamis (5/9).

Anugerah Pandu Negeri sendiri merupakan penghargaan yang diberikan oleh Indonesian Institute for Public Governance (IIPG) kepada pemerintah daerah provinsi, kabupaten, ataupun kota khususnya di wilayah 3T (terdepan, tertinggal, terluar) yang berhasil melaksanakan praktik kinerja dan governance yang baik di daerahnya. Kriteria penilaian ada dua aspek yakni aspek governance dan aspek kinerja. Pada aspek pemerintahan ada unsur tata kelola keuangan, indeks birokrasi, dan penilaian Korsupgah (koordinasi, pengawasan dan pencegahan) oleh KPK. Lalu pada aspek kinerja, ada unsur laju PDRB, rasio PAD terhadap APBD, nilai IPM, dan program inovasi daerah.

Bacaan Lainnya

Anugerah Pandu Negeri

Ketua Dewan Penasihat IIPG Boediono mengapresiasi penerima penghargaan. Serta mendorong IIPG untuk terus berkomitmen dalam mendorong pemerintah daerah mengimplementasikan tata kelola pemerintahan yang efektif. โ€œHarapannya IIPG terus bersemangat dalam mendorong praktik pemerintahan yang baik di seluruh pemerintah daerah,โ€ ungkapnya.

๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ CATATAN REDAKSI: ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.๐Ÿ‘ Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.๐Ÿ‘๐Ÿ‘๐Ÿ‘

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *