Penyaluran Bantuan Pangan Dari BPN Di Desa Desa Senggreng Kab.Malang

  • Whatsapp
Penyaluran Bantuan Pangan Dari BPN Di Desa Desa Senggreng Kab.Malang
Penyaluran Bantuan Pangan Dari BPN Di Desa Desa Senggreng Kab.Malang

Loading

xposeTV // Malang – Penyaluran bantuan pangan dari Badan Pangan Nasional (BPN),bantuan tersebut berupa beras untuk keluarga penerima manfaat (KPM) di Desa Senggreng, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang,Senin (4/8/2025).

Bacaan Lainnya

“Penyaluran bantuan pangan ini memang rutin diberikan setiap tahun oleh Badan Pangan Nasional,” Namun, berbeda dengan tahun sebelumnya, jumlah penerima bantuan pada tahun ini mengalami penurunan. Tahun 2024 lalu, Desa Senggreng mendapatkan kuota untuk 654 KPM, sementara tahun ini hanya sekitar 400-an KPM.“Tahun ini penerimanya lebih sedikit dibanding tahun lalu,” ujar Kades Desa Senggreng, Rendyta Witrayani Setyawan,

Rendyta menjelaskan bahwa berkurangnya jumlah penerima bukan berarti angka kemiskinan di Desa Senggreng meningkat. Menurutnya, hal ini lebih disebabkan oleh kecepatan perangkat desa dalam melakukan input data ke BPN.”Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) terahir data kemiskinan desa senggreng hanya 240 dari 10.700 penduduk”,terangnya.

Setiap KPM yang menerima bantuan mendapatkan jatah 20 kilogram beras. Tahun lalu, penyaluran bantuan dilakukan rutin setiap bulan. Namun pada tahun ini, bantuan baru disalurkan pada bulan ini dan belum ada kepastian untuk bulan-bulan berikutnya.“Tahun lalu setiap bulan, tahun ini belum tentu rutin,” ucapnya.

Ia menambahkan, data penerima bantuan tidak ditentukan oleh pihak desa, melainkan langsung dari Badan Pangan Nasional. Desa hanya mengajukan data warga yang berhak, dan seleksi akhir dilakukan di tingkat pusat.“Nama-nama penerima turun langsung dari BPN, bukan dari desa,” tegasnya.

Penyaluran bantuan pangan kali ini dilakukan secara serentak di beberapa desa dalam satu kecamatan. Namun, jumlah penerima di tiap desa berbeda-beda sesuai hasil verifikasi data dari BPN.

Rendyta berharap bantuan pangan ini dapat terus berlanjut dan penyalurannya kembali dilakukan secara rutin seperti tahun lalu. Ia juga mengimbau perangkat desa untuk lebih cepat dalam melakukan input data agar kuota penerima bisa lebih maksimal.“Harapan saya, tahun depan kuotanya kembali banyak dan bisa rutin setiap bulan,” pungkasnya.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait