Penghargaan Program TPBIS Di Raih Oleh Perpustakaan Desa Sakra

  • Whatsapp
Program

Loading

XPOSE TV.//Lombok Timur, NTB – Dari 275 Desa/Kelurahan mitra program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS), Desa Sakra berhasil masuk dalam 50 Besar Nasional Terbaik dalam acara malam Apresiasi Peer Learning Meeting (PLM) yang dilaksanakan di Vasa Hotel Surabaya, Jawa Timur pada Selasa, (06/12) yang diselenggarakan oleh Perpustakaan Nasional RI.

Bacaan Lainnya

Program

Tidak hanya Desa Sakra, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Lombok Timur juga menerima penghargaan dan berhasil masuk dalam 30 Besar Nasional Terbaik dari 315 Kabupaten/Kota pada acara tersebut.

Adapun Indikator penilaian tersebut dilihat dari jumlah kegiatan pelibatan masyarakat yang telah terinput di Aplikasi Sistem Informasi Manajemen (SIM) Perpustakaan Nasional RI, sehingga semakin banyak keterlibatan masyarakat maka peluang menjadi terbaik Nasional pun semakin besar.

Baca juga: Tingkatkan Partisipasi Publik Terhadap Pengawasan Dunia Penyiaran

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Lombok Timur Marepudin pada malam Apresiasi Peer Learning Meeting (PLM).

Perlu diketahui, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka membangun motivasi dan saling belajar antar perpustakaan mitra dari program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS).

Acara yang berlangsung mulai 4 sampai 7 Desember 2022 ini, diisi oleh berbagai event menarik seperti lomba foto, video, tulisan impact, jingle dan Perpustakaan Provinsi/Kabupaten/Kota serta Desa terbaik dalam mengimplementasikan program TPBIS.

Selain itu, acara ini diramaikan pula dengan acara talkshow interaktif, kelas berbagi 10 topik menarik dan lapak literasi.

Mengusung tema “Gerakan Kolaborasi & Sinergi untuk Penguatan Literasi Masyarakat Berkelanjutan”, tentu diharapkan pada acara Peer Learning Meeting (PLM) Nasional tahun 2022 ini dapat melahirkan banyak ide dan gagasan yang inovatif dan aplikatif dalam menghadirkan perpustakaan yang lebih inklusif.

Baca juga: Pemda Lotim Sumbang Korban Gempa CIANJUR 1.1 Milyar

Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Perpustakaan Nasional RI Muhammad Syarif Bando, Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan, Perpustakaan Nasional RI Deni Kurniadi, 636 perwakilan dari 34 Provinsi di Indonesia serta diikuti pula secara daring oleh 1000 peserta.

Narsum: Dinas Kominfo Lombok Timur 

Red: H A

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *