Kumon Indonesia Tawarkan Program Coba Gratis, Peluang Emas bagi Pendidikan Anak Bangsa

  • Whatsapp

XPOSE TV Jakarta, 26 November 2024 – Di tengah tantangan pendidikan yang semakin kompleks, Kumon Indonesia mengadakan Program Coba Gratis. Kumon Indonesia Tawarkan Program Coba Gratis, Peluang Emas bagi Pendidikan Anak Bangsa

sebuah inisiatif yang memungkinkan anak-anak dan orang tua Indonesia untuk mengenal langsung metode pembelajaran mandiri yang telah terbukti efektivitasnya di seluruh dunia.

Menurut data dari studi Programme for International Student Assessment (PISA) 2022, skor literasi membaca dan matematika di Indonesia masih rendah. Dalam menghadapi tantangan ini, Program Coba Gratis dari Kumon hadir sebagai solusi yang mendukung pengembangan keterampilan yang sangat dibutuhkan.

“Program Coba Gratis ini bukan hanya tentang membantu anak-anak memahami matematika atau bahasa lebih dalam, tetapi juga tentang memulai pembentukan kebiasaan belajar yang mandiri dan berkelanjutan.

Kami percaya bahwa dengan akses ke pendidikan yang tepat, setiap anak di Indonesia dapat mencapai potensi penuhnya,” ujar Maria Regina, Pembimbing Kumon Indonesia.

Program ini dirancang untuk memberi anak-anak kesempatan belajar ritme mereka sendiri, dengan menawarkan materi yang menyesuaikan dengan kemampuan awal mereka, yang ditentukan melalui Tes Penempatan di awal program. Ini membantu anak memperoleh pengalaman belajar yang lebih menyenangkan dan efektif. Selain itu, orang tua juga akan mendapat manfaat dari program ini.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *