XposeTV//, Tangerang Selatan — Dewan Pengurus Cabang Himpunan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) Kota Tangerang Selatan dan Tangerang Kota ber kolaborasi dengan Batalyon Kavaleri 9/SDK, Brigkav 1/LA Kodam Jaya Jayakarta Peduli Bencana Alam dengan memberangkatkan satu armada truck berisi logistik ke Desa Sarampad Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur, Selasa (29/11/2022)
Armada di berangkatkan demi menyalurkan bantuan untuk Korban Gempa di Cianjur melalui posko BPBD Pemerintah Kota Tangerang selatan Crisis Center yang membuka Posko di RT 01 RW 02 Desa Sarampad Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur.
Keberangkatan Bantuan ini Bergerak dari Markas Komando Batalyon Kavaleri 9/SDK di Serpong Utara dan dilepas Langsung oleh Komandan Batalyon Kavaleri 9/SDK Letkol Kav. Aidil Hajri, M.Han

Bantuan ini terkumpul dari Kesatuan Yonkav 9/SDK, Brigkav 1/LA Kodam Jaya/Jayakarta Peduli Bencana.
Bantuan di Serahkan Ke Posko BPBD Crisis Center Kota Tangerang Selatan yang membuka Posko Bencana di Desa Sarampad RT 01 RW 02 Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur.
“Hari ini Yonkav 9/SDK Brigkav 1/LA memberangkatkan 1 Truck Bantuan Logistik Sembako untuk Korban Bencana Alam di Cianjur ke Posko Crisis Center BPBD Pemerintah Kota Tangsel yang membuka Posko Disana dan menyerahkan terkait Penyalurannya melalui Crisis Center BPBD Tangsel ke pada Masyarakat yang terdampak.”Kata Danyon Kav 9/SDK Letkol Kav Aidil Hajri, M.Han
Baca Juga:Â DPC Hipakad Tangsel CAKRA JAWARA Penanaman Seribu Pohon Bersama Yon Arhanud 1/PBC1/Kostrad
Pada saat yang bersamaan, awak media XposeTV mewawancarai melalui sambungan via ponsel anggota Hipakad yang di utus ke lokasi bencana di Cianjur.
“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat yang terdampak,Terima Kasih untuk Ketua Hipakad Tangsel Kang Ipan Supanda yang selalu melibatkan Kami Hipakad Kota Tangerang dalam berbagai Kegiatan Kemanusian seperti ini.
ini adalah bentuk Sinergitas bahwa Hipakad tetap Solid dan Satu Komando.
Terima Kasih juga untuk Komamdan Batalyon Kavaleri 9 SDK Letkol Kav Aidil Hajri, M.Han atas Kolaborasinya dengan Hipakad.” Kata Cepy Hanafi Hipakad Kota Tangerang.
Melalui Seluler juga Kang Ipan Supanda Ketua Hipakad Tangsel, mengatakan bahwa Hipakad Tangsel dan Hipakad Kota Tangerang itu satu kesatuan serta satu komando di bawah Ketua Umum Hipakad Hariara Tambunan.SE.SH.MM dan satu pembinaan Yaitu di bawah Komando Kodim 0506 Tangerang Dandim Letkol Inf Ali Imran.
“Sebenarnya banyak teman-teman yang ingin ikut bergabung dalam penyaluran bantuan ini namun dikarenakan kapasitas kendaraan yg tidak memungkinkan maka dibatasi hanya sebagian.” Tambah kang ipan melalui ponselnya.
Baca Juga: DPC Hipakad Tangsel CAKRA JAWARA Penanaman Seribu Pohon Bersama Yon Arhanud 1/PBC1/Kostrad
“Atas nama Organisasi saya mengucapkan banyak terima Kasih atas Sinergitas Silaturahmi dan kolaborasi Yonkav 9 SDK,Brigkav 1/lA dengan Hipakad Tangsel.Terima Kasih Pak Danyon Kav 9 SDK Letkol Kav Aidil Hajri.M.Han.” Kata Kang Ipan Supanda Ketua DPC Hipakad Tangsel menutup pembicaraannya via ponsel.
Red: krisna





































