Kasat Binmas Polres Loteng Ambil Bagian Sosialisasi Maklumat Kapolda NTB Di Janapria
XPOSE TV. LOMBOK TENGAH – NTB, Kasat Binmas Polres Lombok Tengah bersama Jajaran ambil bagian dalam Sosialisai Maklumat yang dikeluarkan Kapolda NTB dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Nusa Tenggara Barat dalam menyambut event Pertamina Grand Frix Of Indonesia (MotoGP 2022) yang sudah didepan mata, selain melaksanakan sosialisasi dilakukan juga himbauan akan pentingnya melaksanakan vaksinasi dan menerapkan Protokol kesehatan dalam kehidupan sehari hari.
Baca juga
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari ini, jumat 11/03/2022 sekitar pukul 11.00. Wita, bertempat di Aula Kantor Desa Kerembong Kecamatan Janapria Kabupaten Lombok Tengah.
Kapolres Lombok Tengah AKBP Hery Indra Cahyono, SH, SIK, MH, melalui Kasat Binmas Polres Lombok Tengah AKP Gusti Lanang Wijana menyampaikan harapan kepada seluruh Masyarakat Kabupaten Lombok Tengah agar memahami himbauan dari kepolisian terkait maklumat Kapolda NTB dan berharap masyarakat untuk tetap mematuhi peraturan pemerintah terkait dengan protokol kesehatan covid 19.