XPOSE TV//Lombok Utara, NTB – Kapolres Lombok Utara, AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K, M.Si., menyambut kedatangan Tim dari Slog Polri yang dipimpin oleh Kabag Disi Ropal Slog Polri, Kombes Pol Dudy Iskandar, S.I.K, M.H. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan penertiban aset Barang Milik Negara (BMN) yang berupa kendaraan dinas dan senjata api dinas. Tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas kinerja Polri dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.
Selain Kombes Pol Dudy Iskandar, turut hadir dalam kunjungan tersebut Kasubagdalmat Bag Invent, AKBP Edi Wiranto, ST, dan Kabag Pal Biro Log Polda NTB, AKBP Ganjar Sukmarini. Pemeriksaan menyeluruh dilakukan untuk memastikan kesiapan operasional seluruh kendaraan dinas serta kelayakan senjata api yang dimiliki Polres Lombok Utara.
Kapolres Lombok Utara menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya rutin yang dilakukan satuan atas untuk memastikan kesiapan operasional dari kendaraan serta senjata api dinas yang digunakan oleh personel dan Bhabinkamtibmas. Pemeriksaan ini juga mencakup pengecekan kelengkapan administrasi, seperti surat tanda nomor kendaraan (STNK) dan kelengkapan izin senjata api dinas.