XposeTV Lape – SUMBAWA|NTB, Sebagai Babinsa Labuhan Kuris, Sertu Dwi Hermawan memiliki tanggung jawab untuk memastikan kondusifitas wilayah, seperti halnya dalam pelaksanaan kegiatan Karapan Kerbau yang berlangsung di Desa Binaannya yang bertempat di Desa Labuhan Kuris Kecamatan Lape Kabupaten Sumbawa, Minggu(03/03/2024).
Kegiatan karapan kerbau merupakan kegiatan teradisi masyarakat Sumbawa yg di laksanakan setiap tahun secara bergiliran di setiap wilayah kabupaten Sumbawa dan kabupaten Sumbawa Barat serta bisa meningkatkan kualitas daya beli ternak kerbau.
Babinsa Labuan Kuris Sertu Dwi Hermawan anggota Koramil 1607-06/Lape turut memantau segala aktivitas dan mengawasi proses jalannya acara karapan kerbau agar berjalan aman dan lancar serta Untuk menjaga keselamatan selama berlangsungnya acara tersebut.
“Saya Selaku Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dan panitia penyelenggara akan tetap bekerja keras dalam menjaga keamanan selama pelaksanaan acara ini sehingga berjalan lancar dan sukses,” katanya.
“Kegiatan Karapan Kerbau merupakan warisan adat budaya nenek moyang kita yang harus tetap dilestarikan agar tetap bertahan di era modern seperti saat ini sehingga menjadi salah satu daya tarik wisata yang ikonik bagi wisatawan lokal dan internasional yang datang ke Pulau Sumbawa.” Ujar Babinsa