Harrison Lepas 1.700 Peserta Mudik Gratis Idul Fitri

  • Whatsapp

Senada dengan apa yang disampaikan oleh Pj Gubernur Harisson, Kapolda Kalbar Pipit Rismanto menjelaskan sebagai pihak yang menginisiasi program Mudik Gratis ini, Polda Kalbar bersama Pemprov Kalbar akan terus menjalin sinergi dan kolaborasi dalam memberikan pelayanan dan bantuan kepada Pemerintah dan juga masyarakat Kalbar.

“Kita sangat bersyukur untuk tahun ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya, kalau tahun lalu hanya 30 lebih bus dan sekarang ada 40 lebih dan ditambah armada milik kita juga. Artinya, animo masyarakat yang ingin mudik itu besar sekali,” ungkap Jenderal bintang dua ini.

Bacaan Lainnya

Kemudian, Pipit Rismanto juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Bapak P.j Gubernur beserta jajaran dan Stakeholder terkait yang telah mensukseskan program Mudik Gratis kali ini.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Pj. Gubernur dan seluruh jajaran serta Stakeholder terkait seperti Jasa Raharja, Dinas Perhubungan, DAMRI yang telah membantu mensukseskan Mudik Gratis kali ini,” ujar Pipit Rismanto.

Sementara itu, raut kebahagiaan juga terlihat bagi seorang Cindy mahasiswi IAIN asal Kabupaten Melawi yang ikut menjadi peserta dalam program Mudik Gratis tahun ini

Dirinya sangat bersyukur bisa ikut mudik gratis yang disediakan Pemprov Kalbar. Menurutnya, dengan adanya Mudik Gratis ini setidaknya bisa meringankan beban kami yang ingin pulang kampung.

๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ CATATAN REDAKSI: ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.๐Ÿ‘ Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.๐Ÿ‘๐Ÿ‘๐Ÿ‘

Pos terkait