Disparbud Kota Bekasi Gelar Festival Kali Bekasi Di Kawasan Wisata Hutan Bambu

  • Whatsapp

XPOSE TV Kota Bekasi, Jabar – Disparbud Kota Bekasi Gelar Festival Kali Bekasi Di Kawasan Wisata Hutan Bambu, Masih dalam suasana peringatan ulang tahun perak Kota Bekasi, Pemerintah Kota Bekasi melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) akan menggelar Festival Kali Bekasi selama 2 hari pada Sabtu dan Minggu tanggal 19 – 20 Maret 2022 di Kawasan Wisata Hutan Bambu, Bekasi Timur.

Festival Kali Bekasi akan menghadirkan berbagai pertunjukan seni dan budaya khas Betawi serta juga tidak ketinggalan akan menghadirkan pameran produk-produk UMKM sekaligus menggemakan kembali promosi Wisata Hutan Bambu.

“Kami akan menampilkan pertunjukkan seni dan budaya sebagai suatu usaha untuk melestarikannya serta mengenalkan kenanekaragamnya kepada khalayak luas yang dikemas ke dalam sebuah festival selama 2 hari di Kawasan Wisata Hutan Bambu agar menarik banyak wisatawan untuk datang dan menikmati suasana di sana sambil melihat-lihat produk-produk UMKM Kota Bekasi, terutama kuliner dimana para pengunjung dapat mencicipinya,” ujar Deded Kusmayadi selaku Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disparbud Kota Bekasi.

Selain akan ada pertunjukan seni dan budaya serta pameran UMKM, Festival Kali Bekasi juga mengajak warga untuk ikut serta dalam berbagai lomba dengan hadiah yang menarik tentunya, seperti lomba Perahu Rakit Hias, Lomba Mewarnai untuk Tingkat TK/Paud, dan Lomba Menggambar untuk Tingkat SD.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *