XPOSE TV , SURABAYA,- Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Jawa Timur, Minggu (25/9/2022) pagi, bertempat di Jalan Raya Darmo, Surabaya. Menggelar kegiatan Truk Multiguna Binmas, yang diberi nama ‘Anjungan Bergerak Kamtibmas Semeru (Anggrek Semeru) atau Binmas Mobile Stage’ saat Car Free Day, di taman bungkul surabaya.
Car Free Day Mobil Anggrek Semeru Layani Perpanjangan SKCK dan SIM
Kegiatan Mobil Anggrek Semeru adalah memberikan hiburan musik, memberikan imbauan kepada masyarakat, dan memberikan informasi terkait pelayanan kepolisian antara lain perpanjangan SKCK dan SIM online.
Menkopolhukam, Menag dan Kadensus 88 Hadiri Mubes 2 Asschol Didampingi Forkopimda Jatim
Dari kegiatan tersebut hadir Dirbinmas Polda Jatim, Wadirbinmas Polda Jatim, Kasubdit binpolmas Ditbinmas Polda Jatim, Personel Videotron Mobile Bidhumas Polda Jatim, Personel Anggrek Semeru gabungan Ditlantas dan Ditbinmas Polda Jatim, Musisi Jalanan binaan Polda Jatim, Pedagang Kaki Lima binaan Polda Jatim serta masyarakat di area Car Free Day.
World Clendup Day 2022 Polres Tanjung Perak Surabaya Bersih–Besih Pantai Kenjeran
Mobil anggrek semeru atau Binmas Mobile Stage, turut hadir memeriahkan kegiatan dengan memberikan hiburan musik serta memperkenalkan inovasi layanan Kamtibmas yang dimiliki Polda Jatim.