XposeTV – Kota Gorontalo. Berbagi Kasih, Kepolisian Sektor (Polsek) Dungingi Polresta Gorontalo Kota menggelar acara buka puasa bersama di halaman mako Polsek, Sabtu (16/03)
Kegiatan tersebut dipimpin Kapolsek Dungingi Ipda Roy Y. Pidu, SH dan dihadiri personil polsek, bhayangkari serta anak anak panti asuhan titian umat.
Dalam sambutannya,Kapolresta Gorontalo Kota Kombespol Dr.Ade Permana, S.I.K.,MH melalui Kapolsek Dungingi Ipda Roy Pidu,SH mengatakan tujuan dari kegiatan ini untuk berbagi kasih, bersedekah dan lebih mempererat jalinan tali silaturahmi yang baik dengan masyarakat serta menambah nilai positif di bulan suci Ramadan ini.
Ditambahkan Kapolsek bahwa acara buka puasa bersama bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi, dan bentuk kepedulian terhadap sesama.
Baca juga: Gelar-Halal-Bil-Halal-Sat-Binmas-Polresta-Gorontalo-Kota
โKita bersyukur dapat menggelar kegiatan ini, sehingga tercipta suasana yang harmonis dan silaturahim tetap terjagaโ, tutur Ipda Roy .
Melalui acara buka puasa dan doa bersama ini, Ipda Roy berharap kondisi Kota Gorontalo khususnya Kecamatan Dungingi tetap aman dan kondusif apalagi pasca Pemilu 2024.
Melalui doa kita berharap Kota Gorontalo ini tetap aman dan kondusif, tutup Ipda Roy