XposeTV NTB – Sumbawa, Dalam rangka melestarikan ekosistem laut, Babinsa Desa Labuhan Kuris, Sertu Dwi Hermawan BS, yang merupakan anggota Koramil 1607-06/Lape, turut berpartisipasi dalam kegiatan transplantasi terumbu karang di wilayah binaannya. Kegiatan ini dilaksanakan di Pulau Gili Sejangan, Labuan Bajo, Terata, Desa Labuhan Kuris, Kecamatan Lape. Rabu (17/07/2024).
Tampak terlihat Hadir dalam Kegiatan ini Kades Labuhan Kuris yang diwakili oleh Bapak Ruslan A.Ma, Kasi Pemerintahan Desa Labuhan Kuris, KUPT Dinas Kelautan dan Perikanan, Ibu Susilawati S.Pi., Penyuluh Dinas Kelautan dan Perikanan, Bapak Teguh Dwi S.Pi., Dr. Meri Kautsari, Dosen UNSA, Babinkamtibmas Desa Labuhan Kuris, Bripka Burhanuddin serta Para Mahasiswa Universitas Samawa (Unsa).
Kegiatan dimulai dengan pembukaan transplantasi terumbu karang oleh PPK Organisasi Mahasiswa Samawa (Ormawa) 2024. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas keluarga nelayan dalam diversifikasi hasil perikanan dan konservasi perairan, serta sebagai upaya optimalisasi Blue Economy di Pulau Gili Sejangan, Desa Labuhan Kuris.
Setelah pembukaan, mahasiswa UNSA melaksanakan kegiatan pengikatan transplantasi terumbu karang, yang kemudian dilanjutkan dengan penanaman di sekitar dasar laut Gili Sejangan.