Atraksi Gendang Belek Polres Loteng iringi Wisudawan Purna Bhakti di Polda NTB

  • Whatsapp

Loading

XPOSE TV. MATARAM – NTB, Atraksi kesenian gendang belek binaan Polres Lombok Tengah tampil pada saat acara pelepasan Wisudawan Purna Bhakti bagi purnawirawan Polri dan PNS di Polda Nusa Tenggara Barat, pada Jumat (26/8).

Bacaan Lainnya

Baca juga : Lakukan Patroli Terpadu Cegah Karhutla, Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Raya bersama Babinsa Sambangi Masyarakat

“Pemain gendang belek yang beranggotakan 45 orang ini merupakan Personel Polres Lombok Tengah,” kata Kabag SDM Polres Lombok Tengah Kompol Nuraini.

Kompol Nuraini menjelaskan, para pemain Gendang Belek yang terdiri dari personel Polres Lombok Tengah tersebut merupakan binaan dari Kapolres Lombok Tengah yang kerap ditampilkan pada saat acara-acara penerimaan tamu dan acara lainnya.

Baca juga : 

Sambut Hari Jadi Polwan ke-74, Polwan Polda Kalbar Ziarah dan Tabur Bunga ke Taman Makam Pahlawan Dharma Patria Jaya

Selain itu, pada saat acara pelepasan wisudawan Purna Bhakti di Mapolda NTB, Polres Lombok Tengah juga menampilkan tari tombak yang dimainkan oleh personel Polwan Polres Lombok Tengah.

Kompol Nuraini sendiri berharap, Gendang Belek yang merupakan kesenian asli suku sasak yang dimainkan oleh personel Polres Lombok Tengah kedepan bisa terus dilestarikan sebagai budaya kearifan lokal.

 

Narsum : Kasi Humas Polres Lombok Tengah

Red : H A

Baca juga : Lakukan Patroli Terpadu Cegah Karhutla, Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Raya bersama Babinsa Sambangi Masyarakat

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *