Asep Saepulloh Berikan Bantuan Sosial Bagi Warga Terdampak Banjir

  • Whatsapp
Asep saepulloh berikan bantuan kepada warga terdampak banjir

XPOSETV// Bekasi -Bersama PGRI, Kwaran Pramuka & Tenaga Kependidikan, Asep Saepulloh berikan bantuan sosial bagi warga yang terdampak banjir di wilayah Kabupaten Bekasi. (14/03)

Ketua PGRI Kabupaten Bekasi Asep Saepulloh bersama Kwaran Pramuka dan Pengurus PGRI Kecamatan dan PGRI Kabupaten Bekasi menghimpun bantuan dari para Donatur untuk membantu warga masyarakat yang membutuhkan khususnya warga yang terdampak bencana banjir di beberapa titik di wilayah kabupaten Bekasi.

Bacaan Lainnya

Saat di wawancarai awak media Asep Saepulloh mengatakan, “bantuan sosial ini adalah kepedulian dari PGRI Kabupaten Bekasi, PGRI Kecamatan para Pengurus Kwaran Pramuka Kecamatan dan Pengurus M3S/ MKKS SD/ SMP/ SMA/ SMK dalam melakukan penggalangan bantuan sosial yang dihimpun dari Donasi para guru dan tenaga kependidikan di Kabupaten Bekasi.” ujar Asep Saepulloh.

Baca juga : Calon Bupati Bekasi Asep saepulloh berharap kabupaten Bekasi lebih baik!

Dikatakannya, “Bantuan tersebut disalurkan kepada pihak yang membutuhkannya, terutama bagi warga masyarakat yang terdampak langsung dengan musibah bencana banjir ini. Alhamdulilah kegiatan bantuan sosial tersebut berjalan lancar, para teman-teman pengurus PGRI cabang Kecamatan dan Kabupaten dengan tulus dan ikhlas dalam melakukan giat sosial ini.” imbuhnya.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait