Animo Masyarakat Besar pada Bazar Pangan Murah, Wali Kota Kediri : Kita Sediakan 1.500 Paket dan Ada Layanan Drive Thru

  • Whatsapp

XPOSETV// Kota Kediri — Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar meninjau secara langsung Animo masyarakat besar diadakan Bazar Pangan Murah, Jumat (14/4) di Gedung Nasional Indonesia (GNI). Kegiatan ini diselenggarakan Pemerintah Kota Kediri, TPID Kota Kediri, dan Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD). Masyarakat bisa mendapatkan paket sembako dengan harga Rp 60.000. Paket sembako berisi 1 pack beras kemasan 5kg, minyak goreng 1 liter, dan gula 1 kg.

Animo masyarakat Besar

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah kita bisa mengadakan Bazar Pangan Murah. Kita mendistribusikan lebih dari 1.500 paket sembako. Lalu ada juga penukaran uang oleh Bank Indonesia di sini. Momennya ini pas karena sebentar lagi sudah lebaran,” ujarnya.

Animo masyarakat Besar

Abdullah Abu Bakar menjelaskan pada Bazar Pangan Murah ini juga digelar secara drive thru. Dimana masyarakat bisa mendapat paket sembako tanpa harus turun dari motor. Teknis untuk mendapatkan paket sembako ini melalui pembagian kupon. Pembagiannya telah dilakukan di lokasi sejak pukul 07.00 WIB. Terdapat tiga sesi Bazar Pangan Murah. Sesi pertama mulai pukul 08.00-09.00 WIB, pukul 09.00-10.00 WIB, dan pukul 10.00-11.00 WIB. “Alhamdulillah respon masyarakat begitu besar. Karena memang harganya murah. Sudah ada 1.500 paket dan tetap kurang. Doakan kita bisa mengadakan acara seperti ini lagi,” jelasnya.

🇮🇩 CATATAN REDAKSI: 🇮🇩 Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita dan atau konten video tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi dan/atau hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.👍 Artikel/berita yang dimaksud dapat dikirimkan melalui email redaksi: xposetv0@gmail.com. Terima kasih.👍👍👍

Pos terkait